Setiap blog yang dibuat oleh seorang (yang benar-benar) blogger tentu memiliki tujuan dan memiliki bahasan yang sudah disetting oleh pemilik blog. Begitupun juga dengan Blog Meta-Morfossa yang didirikan oleh saya Harry Lantang Hariry ini. Ia juga memiliki bahsan tersendiri.
Sperti halnya beberapa judul di menu navigasi, berikut penjelasannya:
- Antara
Di menu Antara ini terdapat beberapa sub judul yaitu: antariksa, antartika dan metafisika. Subjudul Antariksa berisi catatan ringan tentang space, luar angkasa dan lain-lain sebagainya. Sperti misalkan tentang bintang-bintang, planet, GALAKSI dan lain-lain. Sub judul Antartika, ya berbicara tentang dunia es, pinguin dan konco-konconya. Sedang subjudul metafisika, berbicara sesuatu yang kadang diluar nalar.
- Falsafa
Di menu ini, saya akan membahas tentang filfasat ringan, mulai sejarahnya sampai cara berfikir saya sendiri yang kadang konyol.
- Sastra
Sejak duduk sekolah menenngah pertama, saya menyukai yang namanya sastra, maka betapa tidak sopannya saya jika harus melewati membahas yang satu ii dalam blog saya. Mungkin mulai dari sejarahnya hingga perkembangannya.
- Poetika
Kalau di sini akan saya isi dengan beberapa tulisan manis, misalkan saja itu jenisnya surat, puisi, atau apapun tentang tulisan yang bahasanya puitis, romantis dan bukan bahasa sehari-hari.
- Politika
Spertinya blog akan sedikit menarik dan ramai dikunjungi bila politik kita bicarakan. Ya, walaupun dengan bahasa ringan dan seberat berita-berita yang ada dikoran berita.
- Bianglala
Bianglala itu bahasa lainnya pelangi. Pelangi itu pernuh warna. Hidup juga penush warna. Hari demi hari yang kita lewati juga syarat akan warna, hitam, putih, merah uning, hijau dan sebagainya. Disini akan saya bahas tentang lika-liku keseharian saya, teman, saya, teman orang lain dan hal-hal yang terkait dengan hal-hal yang membuat hidup tampak berwarna.
- Hostoria
Sejarah, isinya tentang sejarah. Mulai dari bahasan ringan tetnang pra sejarah hingga modern dan kontemporer seperti sekarang ini.
- Rumor
Misalkan saja teman-teman sedang berbicarakan si anu, dan orang-orang banyak juga membicarakan. Saya juga tidak mau ketinggalan dong. Tapi tetap saya akan membicarakannya tak seserius perbincangan teman-teman.
- Blogger
Saya seorang blogger. Meskipun bukan mater (bukan juga pemula), wajar kiranya jika saya membicarakan tentang dunia blogger. Misalkan saja cara membuat blog, manfaat ngeblog, cara mempercantik blog hingga cara blog agar dapat menghasilkan uang. Huh
Demikian teman-teman.
Lewati saja jika info ini tidak penting! He
Comments
Post a Comment